Peraturan Bupati Sleman Nomor 43 Tahun 2016 Tentang Pengembangan Wisata Pertanian Sleman
ABSTRAK
Peraturan Bupati Sleman Nomor 43 Tahun 2016 ini ditetapkan dengan pertimbangan:
- bahwa untuk memberikan nilai tambah produk ekonomi masyarakat dalam sektor pariwisata perlu pengembangan wisata pertanian;
- bahwa salah satu upaya menjaga kelestarian lahan pertanian ya ng berkelanjutan di Kabupaten Sleman diperlukan pedoman pengembangan wisata pertanian
Dasar hukum Peraturan Bupati Sleman Nomor 43 Tahun 2016 ini adalah:
- Undang Nomor 15 Tahun 1950,
- Undang-Undang Nomor 10 Tahun 2009
- Undang-Undang Nomor 41 Tahun 2009
- Undang-Undang Nomor 23 Tahun 2014
- Peraturan Pemerintah Nomor 32 Tahun 1950
- Peraturan Daerah Kabupaten Sleman Nomor 12 Tahun 2012
- Peraturan Daerah Kabupaten Sleman Nomor 11 Tahun 2015
Tujuan pengembangan wisata pertanian untuk mendukung upaya pengendalian dan perlindungan lahan pertanian yang berkelanjutan dengan mengembangkan daya tarik wisata berbasis pertanian;
membangun kesadaran masyarakat akan pentingnya penataan, pemeliharaan lingkungan dan budaya lokal;
meningkatkan pemberdayaan sumber daya dan ekonomi masyarakat untuk mengoptimalkan potensi dan peluang di lingkungan tempat tinggalnya melalui pengembangan wisata pertanian
DETAIL PERATURAN
STATUS PERATURAN
Belum ada data…
Terima kasih sudah berkunjung. Semoga informasi ini bermanfaat.
Sumber file : https://peraturan.bpk.go.id/
Jika link download error/rusak, informasi kurang lengkap, silakan hubungi kami melalui email [email protected], terima kasih.