Peraturan Bupati Balangan Nomor 59 Tahun 2020

Peraturan Bupati Balangan Nomor 59 Tahun 2020 Tentang Petunjuk Teknis Pelaksanaan Pelayanan Parkir Tepi Jalan Umum dan Tempat Khusus Parkir

ABSTRAK

Peraturan Bupati Balangan Nomor 59 Tahun 2020 ini ditetapkan dengan pertimbangan:

  1. Retribusi daerah merupakan salah satu sumber pendapatan daerah yang penting guna membiayai pelaksanaan pembangunan daerah dalam melaksanakan pelayanan kepada masyarakat serta mewujudkan kemandirian daerah. Dengan adanya perubahan mekanisme pemungutan retribusi parkir yang menggunakan sistem parkir elektronik di areal parkir Pasar Induk Paringin maka perlu menetapkan Peraturan Bupati Balangan tentang Petunjuk Teknis Pelaksanaan Pelayanan Parkir di Tepi Jalan Umum dan Tempat Khusus Parkir.

Dasar hukum Peraturan Bupati Balangan Nomor 59 Tahun 2020 ini adalah:

  1. Dasar Hukum: Undang-Undang Nomor 2 Tahun 2003
  2. Undang-Undang Nomor 22 Tahun 2009
  3. Undang-Undang Nomor 28 Tahun 2009
  4. Undang-Undang Nomor 23 Tahun 2014, sebagaimana telah diubah beberapa kali terakhir dengan Undang-Undang Nomor 9 Tahun 2015
  5. Peraturan Pemerintah Nomor 12 Tahun 2019
  6. Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 13 Tahun 2006 sebagaimana telah diubah beberapa kali, terakhir dengan Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 21 Tahun 2011
  7. Peraturan Daerah Kab. Balangan Nomor 10 Tahun 2018.

Peraturan Bupati ini mengatur tentang Petunjuk Teknis Pelaksanaan Pelayanan Parkir Tepi Jalan Umum dan Tempat Khusus Parkir yang memuat:
:
Ketentuan Umum;
Ruang Lingkup;
Penetapan Areal Parkir Di Tepi Jalan Umum dan Tempat Khusus Parkir;
Tata Cara Pemungutan Retribusi Parkir Tepi Jalan Umum dan Tempat Khusus Parkir;
Tata Cara Penyetoran Retribusi Parkir Tepi Jalan Umum dan Tempat Khusus Parkir;
Penyelenggaraan Parkir;
Wilayah Pemungutan;
Petugas, Seragam Dan Kelengkapan Petugas Parkir;
Tata Cara Penyelesaian Ganti Rugi Atas Kehilangan Atau Kerusakan;
Pengawasan dan Pengendalian Parkir;
Ketentun Lain-Lain, dan
Ketentuan Penutup.

DETAIL PERATURAN

Entitas
Pemerintah Kabupaten Balangan

Nomor
59 Tahun 2020

Tahun
2020

Tentang
Petunjuk Teknis Pelaksanaan Pelayanan Parkir Tepi Jalan Umum dan Tempat Khusus Parkir

Ditetapkan Tanggal
03 Agustus 2020

Diundangkan Tanggal
03 Agustus 2020

Berlaku Tanggal
03 Agustus 2020

Sumber
BD.2020/NO.59

STATUS PERATURAN

Belum ada data…

Download Peraturan Bupati Balangan Nomor 59 Tahun 2020 melalui link di bawah ini:

Download PDF (6.82 MB)

Preview Dokumen

Terima kasih sudah berkunjung. Semoga informasi ini bermanfaat.

Sumber file : https://peraturan.bpk.go.id/

Jika link download error/rusak, informasi kurang lengkap, silakan hubungi kami melalui email [email protected], terima kasih.

Tinggalkan komentar