Peraturan Bupati Demak Nomor 26 Tahun 2022

PERATURANPEDIA.COM – Peraturan Bupati Demak Nomor 26 Tahun 2022 Tentang Perubahan Keempat Atas Peraturan Bupati Demak Nomor 7 Tahun 2020 Tentang Tambahan Penghasilan Pegawai Aparatur Sipil Negara di Lingkungan Pemerintah Kabupaten Demak

ABSTRAK

Peraturan Bupati Demak Nomor 26 Tahun 2022 ini ditetapkan dalam rangka dalam rangka peningkatan kesejahteraan Aparatur Sipil Negara serta guna kelancaran pelaksanaan tugas pemerintahan, pembangunan dan pelayanan masyarakat di Kabupaten Demak telah ditetapkan Peraturan Bupati Demak Nomor 7 Tahun 2020 tentang Tambahan Penghasilan Pegawai Aparatur Sipil Negara di Lingkungan Pemerintah Kabupaten Demak sebagaimana telah diubah beberapa kali, terakhir dengan Peraturan Bupati Demak Nomor 9 Tahun 2022 tentang Perubahan Ketiga atas Peraturan Bupati Demak Nomor 7 Tahun 2020 tentang Tambahan Penghasilan Pegawai Aparatur Sipil Negara di Lingkungan Pemerintah Kabupaten Demak;
bahwa sehubungan dengan pelaksanaan penyederhanaan reformasi birokrasi, terdapat perubahan/penyetaraan jabatan Kepala Bidang pada Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu ke dalam jabatan fungsional ahli madya yang diberikan tugas sebagai koordinator pada Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu;
bahwa pengaturan pemberian Tambahan Penghasilan Pegawai (TPP) bagi Aparatur Sipil Negara (ASN) yang mendapatkan penugasan khusus, mengajukan cuti maupun sakit dan karena perangkapan jabatan sebagai pelaksana tugas (Plt) maupun pelaksana harian (Plh), perlu memperhatikan dinamika perkembangan peraturan perundang-undangan;
bahwa dengan adanya penambahan nomenklatur tugas koordinator dan evaluasi pengaturan pemberian TPP bagi ASN, sehingga Peraturan Bupati Demak Nomor 7 Tahun 2020 perlu diubah untuk keempat kalinya;
bahwa berdasarkan pertimbangan sebagaimana dimaksud dalam huruf a, huruf b, huruf c dan huruf d, perlu menetapkan Peraturan Bupati tentang Perubahan Keempat Atas Peraturan Bupati Demak Nomor 7 Tahun 2020 tentang Tambahan Penghasilan Pegawai Aparatur Sipil Negara Di Lingkungan Pemerintah Kabupaten Demak;

Dasar hukum Peraturan Bupati Demak Nomor 26 Tahun 2022 ini adalah :

Undang-Undang Nomor 13 Tahun 1950;
Undang-Undang Nomor 17 Tahun 2003;
Undang-Undang Nomor 1 Tahun 2004;
Undang-Undang Nomor 15 Tahun 2004;
Undang-Undang Nomor 5 Tahun 2014;
Undang-Undang Nomor 23 Tahun 2014;
Undang-Undang Nomor 1 Tahun 2022;
Peraturan Pemerintah Nomor 16 Tahun 1976;
Peraturan Pemerintah Nomor 18 Tahun 2016;
Peraturan Pemerintah Nomor 11 Tahun 2017;
Peraturan Pemerintah Nomor 12 Tahun 2017;
Peraturan Pemerintah Nomor 12 Tahun 2019;
Peraturan Pemerintah Nomor 30 Tahun 2019;
Peraturan Pemerintah Nomor 94 Tahun 2021;
Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 12 Tahun 2008;
Peraturan Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi Nomor 34 Tahun 2011;
Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 35 Tahun 2012;
Peraturan Daerah Kabupaten Demak Nomor 5 Tahun 2016;
Peraturan Daerah Kabupaten Demak Nomor 7 Tahun 2021;
Peraturan Bupati Demak Nomor 7 Tahun 2020;

Peraturan BUpati ini mengatur tentang perubahan Pasal 1, perubahan Pasal 14 ayat (2), perubahan Pasal 17, perubahan Pasal 17A, perubahan Pasal 18.

DETAIL PERATURAN

Entitas
Pemerintah Kabupaten Demak

Nomor
26 Tahun 2022

Tahun
2022

Tentang
Perubahan Keempat Atas Peraturan Bupati Demak Nomor 7 Tahun 2020 Tentang Tambahan Penghasilan Pegawai Aparatur Sipil Negara di Lingkungan Pemerintah Kabupaten Demak

Ditetapkan Tanggal
05 Juli 2022

Diundangkan Tanggal
05 Juli 2022

Berlaku Tanggal
05 Juli 2022

Sumber
BD.2022/NO.26

STATUS PERATURAN

Mengubah :

  1. Peraturan Bupati Demak Nomor 2 Tahun 2022 tentang Perubahan Kedua Atas Peraturan Bupati Demak Nomor 7 Tahun 2020 Tentang Tambahan Penghasilan Pegawai Aparatur Sipil Negara di Lingkungan Pemerintah Kabupaten Demak
  2. Peraturan Bupati Demak Nomor 14 Tahun 2021 tentang Perubahan Atas Peraturan Bupati Demak Nomor 7 Tahun 2020 Tentang Tambahan Penghasilan Pegawai Aparatur Sipil Negara Di Lingkungan Pemerintah Kabupaten Demak

Download PDF (445.9 KB)

 

Terima kasih sudah berkunjung. Semoga informasi ini bermanfaat.

Sumber file : https://peraturan.bpk.go.id/

Jika link download error/rusak, informasi kurang lengkap, silakan hubungi kami melalui email [email protected], terima kasih.

Tinggalkan komentar