PeraturanPedia.com – Peraturan Bupati Mukomuko Nomor 16 Tahun 2022 Tentang Inovasi Daerah
PERTIMBANGAN
Peraturan Bupati Mukomuko Nomor 16 Tahun 2022 ini ditetapkan dengan pertimbangan:
bahwa dalam rangka mengoptimalkan ide, gagasan inovasi dan hasil kreativitas daerah, perlu dukungan masyarakat dan Pemerintah Daerah dalam memperkuat sistem inovasi Daerah termasuk daya dukung, kapasitas dan daya saing daerah;
bahwa untuk melaksanakan ketentuan Pasal 388 Undang-Undang Nomor 23 Tahun 2014 tentang Pemerintahan Daerah sebagaimana telah diubah beberapa kali, terakhir dengan Undang-Undang Nomor 9 Tahun 2015 dan Pasal 20 Peraturan Pemerintah Nomor 38 Tahun 2017 tentang Inovasi Daerah, Pemerintah Daerah berwenang menetapkan produk hukum berupa peraturan bupati yang dapat memberikan kepastian hukum bagi Pemerintah Daerah dalam melaksanakan kegiatan inovasi;
bahwa berdasarkan pertimbangan sebagaimana dimaksud pada huruf a dan b, maka perlu ditetapkan Peraturan Bupati tentang Inovasi Daerah;