PeraturanPedia.com – Peraturan Bupati Tanah Laut Nomor 66 Tahun 2023 Tentang Inovasi Daerah
PERTIMBANGAN
Peraturan Bupati Tanah Laut Nomor 66 Tahun 2023 ini ditetapkan dengan pertimbangan:
bahwa inovasi daerah ditujukan untuk mendukung peningkatan kinerja Pemerintahan Daerah dan sasaran inovasi daerah diarahkan untuk mempercepat terwujudnya kesejahteraan masyarakat melalui peningkatan pelayanan publik, pemberdayaan dan peran serta masyarakat, dan peningkatan daya saing Daerah;
bahwa untuk melaksanakan ketentuan Pasal 2 Peraturan Pemerintah Nomor 38 Tahun 2017 tentang Inovasi Daerah, dan dalam rangka penyelenggaraan inovasi daerah serta memberikan kepastian hukum dalam pelaksanaan lomba inovasi daerah tingkat kabupaten, perlu diatur dalam Peraturan Bupati;
bahwa berdasarkan pertimbangan sebagaimana dimaksud pada huruf a dan huruf b, perlu menetapkan Peraturan Bupati tentang Inovasi Daerah.