Peraturan Daerah Kabupaten Kulon Progo Nomor 1 Tahun 2021
PeraturanPedia.com – Peraturan Daerah Kabupaten Kulon Progo Nomor 1 Tahun 2021 Tentang Perubahan Kedua Atas Perda No 2 Tahun 2013 Ttg Pajak Bumi dan Bangunan Perdesaan dan Perkotaan
PERTIMBANGAN
Peraturan Daerah Kabupaten Kulon Progo Nomor 1 Tahun 2021 ini ditetapkan dengan pertimbangan:
bahwa Pajak Bumi dan Bangunan Perdesaan dan Perkotaan merupakan salah satu sumber Pendapatan Asli Daerah yang berperan penting dalam meningkatkan pembangunan Daerah serta meningkatkan kesejahteraan masyarakat;
bahwa dalam rangka mewujudkan keadilan dan kepastian hukum bagi masyarakat, perlu optimalisasi penyelenggaraan Pajak Bumi dan Bangunan Perdesaan dan Perkotaan yang sesuai dengan kemampuan masyarakat;
bahwa berdasarkan evaluasi pelaksanaan Peraturan Daerah Kabupaten Kulon Progo Nomor 2 Tahun 2013 tentang Pajak Bumi dan Bangunan Perdesaan dan Perkotaan sebagaimana telah diubah dengan Peraturan Daerah Kabupaten Kulon Progo Nomor 6 Tahun 2019, sudah tidak sesuai lagi dengan dinamika dan tuntutan masyarakat terhadap kebijakan perpajakan daerah sehingga perlu disesuaikan.