Peraturan Daerah Kabupaten Sikka Nomor 9 Tahun 2017
PeraturanPedia.com – Peraturan Daerah Kabupaten Sikka Nomor 9 Tahun 2017 Tentang Penyelenggaraan Kesehatan Hewan dan Kesehatan Masyarakat Veteriner
PERTIMBANGAN
Peraturan Daerah Kabupaten Sikka Nomor 9 Tahun 2017 ini ditetapkan dengan pertimbangan:
bahwa Hewan merupakan karunia dan amanat Tuhan yang mempunyai peranan penting dalam kehidupan ekonomi, sosial dan budaya masyarakat;
bahwa penyelenggaraan kesehatan hewan dan kesehatan masyarakat veteriner bertujuan melindungi kesehatan Hewan, kesehatan dan kesejahteraan masyarakat dan kesehatan lingkungan;
bahwa untuk memberi kepastian hukum di bidang kesehatan hewan dan kesehatan masyarakat veteriner, maka Penyelenggaraan Kesehatan Hewan dan Kesehatan Masyarakat Veteriner perlu ditetapkan dengan Peraturan Daerah;
bahwa berdasarkan pertimbangan sebagaimana dimaksud dalam huruf a, hurf b dan huruf c, perlu menetapkan Peraturan Daerah tentang Penyelenggaraan Kesehatan Hewan dan Kesehatan Masyarakat Veteriner;