Peraturan Daerah Kabupaten Bangka Tengah Nomor 2 Tahun 2018

PERATURANPEDIA.COM – Peraturan Daerah Kabupaten Bangka Tengah Nomor 2 Tahun 2018 Tentang Pencabutan Peraturan Daerah Kabupaten Bangka Tengah Tahap Kesatu

ABSTRAK

Peraturan Daerah Kabupaten Bangka Tengah Nomor 2 Tahun 2018 ini ditetapkan dengan pertimbangan:

  1. Penyelenggaraan otonomi daerah berdasarkan Undang-Undang Nomor 23 Tahun 2014 tentang Pemerintahan Daerah sebagaimana telah beberapa kali diubah terakhir dengan Undang-Undang Nomor 9 Tahun 2015 tentang Perubahan Kedua atas Undang-Undang Nomor 23 Tahun 2014 tentang Pemerintahan Daerah, memberikan kewenangan seluas-luasnya kepada daerah kecuali urusan pemerintahan yang menjadi urusan pemerintah dengan tujuan meningkatkan kesejahteraan masyarakat. Selain itu;
  2. dalam rangka efisiensi dan efektivitas penyelenggaraan pemerintahan daerah dengan memperhatikan aspek-aspek hubungan antara Pemerintah Pusat dengan daerah dan antardaerah, potensi dan keanekaragaman daerah, serta peluang dan tantangan persaingan global dalam kesatuan sistem penyelenggaraan pemerintahan negara, beberapa kewenangan Pemerintah Daerah Kabupaten dialihkan kepada Pemerintah Daerah Provinsi dan Pemerintah Pusat berdasarkan Undang Nomor 23 Tahun 2014 tentang Pemerintahan Daerah sebagaimana telah beberapa kali diubah terakhir dengan Undang-Undang Nomor 9 Tahun 2015 tentang Perubahan Kedua atas Undang-Undang Nomor 23 Tahun 2014 tentang Pemerintahan Daerah. Selanjutnya, beberapa Peraturan Daerah Kabupaten Bangka Tengah tidak sesuai lagi dengan perkembangan keadaan, dan tuntutan penyelenggaraan pemerintahan daerah sehingga perlu dicabut.

Dasar hukum Peraturan Daerah Kabupaten Bangka Tengah Nomor 2 Tahun 2018 ini adalah:

  1. Dasar hukum Peraturan ini adalah Undang-Undang Nomor 27 Tahun 2000
  2. Undang-Undang Nomor 5 Tahun 2003
  3. Undang-Undang Nomor 12 Tahun 2011
  4. Undang-Undang Nomor 23 Tahun 2014
  5. PERPRES Nomor 87 Tahun 2014
  6. dan PERMENDAGRI Nomor 80 Tahun 2015.

Dalam Peraturan ini diatur tentang pencabutan Perda Kabupaten Bangka Tengah Tahap Kesatu, yaitu:
a. Peraturan Daerah Nomor 11 Tahun 2007 tentang Penerimaan Sumbangan Pihak Ketiga kepada Pemerintah Kabupaten Bangka Tengah (Lembaran Daerah Kabupaten Bangka Tengah Tahun 2007 Nomor 49);
b. Peraturan Daerah Nomor 4 Tahun 2008 tentang Retribusi Izin Usaha Jasa Konstruksi (Lembaran Daerah Kabupaten Bangka Tengah Tahun 2008 Nomor 62);
c. Peraturan Daerah Nomor 8 Tahun 2008 tentang Retribusi Biaya Administrasi (Lembaran Daerah Kabupaten Bangka Tengah Tahun 2008 Nomor 66);
d. Peraturan Daerah Nomor 16 Tahun 2008 tentang Retribusi Izin Usaha Industri (Lembaran Daerah Kabupaten Bangka Tengah Tahun 2008 Nomor 74);
e. Peraturan Daerah Nomor 18 Tahun 2008 tentang Retribusi Izin Pengumpulan dan/atau Pengiriman Logam Tua dan/atau Barang Bekas (Lembaran Daerah Kabupaten Bangka Tengah Tahun 2008 Nomor 76);
f. Peraturan Daerah Nomor 19 Tahun 2008 tentang Retribusi Izin Usaha Perkebunan (Lembaran Daerah Kabupaten Bangka Tengah Tahun 2008 Nomor 77);
g. Peraturan Daerah Nomor 31 Tahun 2008 tentang Urusan Pemerintahan Yang Menjadi Kewenangan Kabupaten Bangka Tengah (Lembaran Daerah Kabupaten Bangka Tengah Tahun 2008 Nomor 89);
h. Peraturan Daerah Nomor 39 Tahun 2011 tentang Pengelolaan Pertambangan Mineral (Lembaran Daerah Kabupaten Bangka Tengah Tahun 2011 Nomor 159);
i. Peraturan Daerah Nomor 2 Tahun 2013 tentang Pengelolaan Air Tanah (Lembaran Daerah Kabupaten Bangka Tengah Tahun 2013 Nomor 178), dan
j. Peraturan Daerah Nomor 3 Tahun 2013 tentang Usaha Ketenagalistrikan (Lembaran Daerah Kabupaten Bangka Tengah Tahun 2013 Nomor 179), dicabut dan dinyatakan tidak berlaku.

DETAIL PERATURAN

Entitas
Pemerintah Kabupaten Bangka Tengah

Nomor
2 Tahun 2018

Tahun
2018

Tentang
Pencabutan Peraturan Daerah Kabupaten Bangka Tengah Tahap Kesatu

Ditetapkan Tanggal
07 Februari 2018

Diundangkan Tanggal
07 Februari 2018

Berlaku Tanggal
07 Februari 2018

Sumber
LD 2018/NO. 252

STATUS PERATURAN

Mencabut :

  1. Peraturan Daerah Kabupaten Bangka Tengah Nomor 3 Tahun 2013 tentang Usaha Ketenagalistrikan
  2. Peraturan Daerah Kabupaten Bangka Tengah Nomor 2 Tahun 2013 tentang Pengelolaan Air Tanah
  3. Peraturan Daerah Kabupaten Bangka Tengah Nomor 39 Tahun 2011 tentang PENGELOLAAN PERTAMBANGAN MINERAL
  4. Peraturan Daerah Kabupaten Bangka Tengah Nomor 8 Tahun 2008 tentang RETRIBUSI BIAYA ADMINISTRASI (LEGES)
  5. Peraturan Daerah Kabupaten Bangka Tengah Nomor 4 Tahun 2008 tentang RETRIBUSI IZIN USAHA JASA KONSTRUKSI
  6. Peraturan Daerah Kabupaten Bangka Tengah Nomor 31 Tahun 2008 tentang URUSAN PEMERINTAH YANG MENJADI KEWENANGAN KABUPATEN BANGKA TENGAH
  7. Peraturan Daerah Kabupaten Bangka Tengah Nomor 19 Tahun 2008 tentang RETRIBUSI IZIN USAHA PERKEBUNAN
  8. Peraturan Daerah Kabupaten Bangka Tengah Nomor 18 Tahun 2008 tentang RETRIBUSI IZIN PENGUMPULAN DAN/ATAU PENGIRIMAN LOGAM TUA DAN/ATAU BARANG BEKAS
  9. Peraturan Daerah Kabupaten Bangka Tengah Nomor 16 Tahun 2008 tentang RETRIBUSI IZIN USAHA INDUSTRI
  10. Peraturan Daerah Kabupaten Bangka Tengah Nomor 11 Tahun 2007 tentang PENERIMAAN SUMBANGAN PIHAK KETIGA KEPADA PEMERINTAH KABUPATEN BANGKA TENGAH

Download Peraturan Daerah Kabupaten Bangka Tengah Nomor 2 Tahun 2018 melalui link di bawah ini:

Download PDF (67.19 KB)

 

Terima kasih sudah berkunjung. Semoga informasi ini bermanfaat.

Sumber file : https://jdih.bangkatengahkab.go.id

Jika link download error/rusak, informasi kurang lengkap, silakan hubungi kami melalui email [email protected], terima kasih.

Tinggalkan komentar